PIKIRANKITA.ID – SIDOARJO – Dunia kecantikan dan gaya hidup di Sidoarjo kedatangan konsep baru. Next by No Limit, salon rambut dengan spesialisasi hair coloring berstandar internasional, resmi hadir di Sidoarjo dengan konsep Affordable Luxury. Uniknya, salon ini terintegrasi langsung dengan WUP Coffee Shop yang berada di area belakang, menghadirkan pengalaman perawatan rambut sekaligus ruang bersantai dalam satu lokasi.
Salon ini dimiliki oleh Emelia Goenawan, hairstylist profesional yang telah berkecimpung di industri kecantikan selama lebih dari satu dekade. Perjalanan Emelia dimulai pada 2015 melalui Emily Rose Hair Studio di Sidoarjo, yang kala itu menjadi pionir salon high-end dengan fokus hair coloring di kota tersebut.
“Waktu itu belum banyak salon di Sidoarjo yang fokus ke hair coloring dengan standar premium. Emily Rose hadir untuk mengisi celah itu,” ujar Emelia.
Pada 2019, Emelia memutuskan hijrah ke Bali dan mendirikan No Limit Hair Studio Bali dengan konsep VIP dan premium. Salon tersebut menerapkan sistem appointment-only, one-on-one service, di mana satu klien ditangani secara personal langsung oleh Emelia atau stylist terlatih. Nama No Limit pun berkembang pesat dan dikenal luas, termasuk di kalangan artis, selebgram, dan influencer.
Seiring pertumbuhan tim pada 2022 dan fokus pengembangan di Bali, Emelia akhirnya menutup Emily Rose Hair Studio di Sidoarjo pada 2024. Namun, kerinduan untuk kembali ke kota asal membawa Emelia pada keputusan besar di 2025, yaitu menghadirkan Next by No Limit di Sidoarjo.
“Next by No Limit adalah versi yang lebih terjangkau, tapi tetap membawa DNA No Limit. Kami ingin lebih banyak orang bisa merasakan kualitas premium tanpa harus ke Bali,” jelasnya.
Fokus Hair Coloring & Teknik Low-Maintenance Balayage
Sekitar 90% layanan Next by No Limit berfokus pada hair coloring, dengan ciri khas low-maintenance balayage. Teknik ini memungkinkan klien melakukan retouch hanya setiap 6 hingga 8 bulan, jauh lebih jarang dibanding salon pada umumnya yang membutuhkan touch-up setiap 1–2 bulan.
Seluruh proses pewarnaan menggunakan produk berstandar internasional asal Jerman yang mengandung bahan penguat rambut untuk meminimalkan kerusakan. Filosofi yang dipegang Emelia pun menjadi pembeda utama.
“I do not just create hair, I create identity. Setiap warna dan teknik selalu disesuaikan dengan karakter, gaya hidup, warna kulit, hingga hobi klien. Tidak pernah benar-benar sama antara satu klien dan lainnya,” tegasnya.
Meski mengadopsi standar teknis dari No Limit Bali dengan stylist bersertifikasi internasional, Next by No Limit Sidoarjo tetap menyesuaikan kebutuhan pasar lokal. Salon ini melayani walk-in customer dan menyediakan layanan lengkap mulai dari coloring, cutting, hingga hair spa.
Terintegrasi dengan WUP Coffee Shop
Tak hanya salon, Next by No Limit juga menghadirkan konsep lifestyle melalui WUP Coffee Shop yang berlokasi di bagian belakang salon. Area yang sebelumnya merupakan gudang disulap menjadi coffee shop bergaya mid-century, menghadirkan suasana hangat dan modern.
Konsep salon terintegrasi dengan coffee shop ini masih terbilang unik di Sidoarjo. WUP Coffee Shop menargetkan karyawan perkantoran dan perbankan di sekitar lokasi, baik untuk coffee break maupun sebagai tempat menunggu pelanggan salon.
Berbeda dari coffee shop kebanyakan, WUP menghadirkan menu makanan full-size dan big portion, bukan sekadar camilan. “Kami ingin membawa pengalaman yang berbeda dan bisa bersaing dengan coffee shop lain, bukan hanya sebagai pelengkap salon,” kata Emelia.
Dengan konsep salon premium yang lebih terjangkau dan coffee shop yang saling mendukung, Next by No Limit dan WUP Coffee Shop diharapkan menjadi destinasi baru bagi masyarakat Sidoarjo yang menginginkan perawatan rambut berkualitas sekaligus ruang hangout yang nyaman. (RNJ)



